Home

  • Tentang Jahar

Minggu, 29 Mei 2011

Twine Kingdom Story

Ini merupakan cerita saat gw SMA kelas 3... Dimana kehidupan SMA sesungguhnya benar-benar gw alamin di masa itu... Banyak suka duka yang gw alamin selama kelas 3... Saat kita diharuskan belajar dengan benar-benar menguras otak...
So, cerita itu di deskripsikan oleh teman gw Zakir menjadi sebuah cerita yang santai buat di baca... Check it out...

Suatu hari yang cerah di Twine Kingdom, tinggallah seorang Raja Adlan Qowi dan Ratu Renni Ressy. Mereka merupakan pasangan yang sangat berbahagia karena mereka dikaruniahi 5 orang putrid canti jelita, yaitu : Yurdiana, Karmila, Novie, Zata, dan Andin. Kelima putrid mereka sangatlah pemurah dan penyayang.
Dan perdesaan hiduplah 5 orang laki-laki yang tampan-tampan dan gagah. Diantaranya Jahar, Mashudan, Yunus, Adi, dan Habibi. Mereka memiliki kemampuan masing-masing. Mereka merupakan satu kesatuan yang sangat sempurna. Mereka selalu ke Dark Forest (Hutan Kegelapan) untuk mencari kayu bakar dan makanan.
Kembali ke Twine Kingdom…
Para putri selalu di layani dengan istimewa oleh para keempat dayangnya, mereka adalah Rina, Sri Ariani, Amelia, dan Yulia. Mereka dulu sangat akrab, sampai-sampai telah dianggap saudara sendiri. Tapi semenjak para putri sudah berumur 17 tahun, putrid-putri sering berpergian keliling dunia dan dikunjungi oleh berbagai pangeran di belahan dunia. Didasari ini lah yang membuat para dayang cemburu akan kemewahan yang dirasakan oleh para putri. Sehingga mereka membuat siasat untuk menyingkirkan putri-putri. Selamanya…
Dibelahan bumi utara ada seorang nenek sihir yang terkenal akan kehebatannya dalam menyihir. Akhirnya mendengar hal itu para dayang pergi ke tempat Si Nenek Sihir, Syarifah Lizqa. Dengan kesepakatan bahwa ¼ kerajaan jatuh ketangan Nenek Sihir. Kesepakatan itu pun diterima para dayang. Dan Si Nenek memberikan sebuah ramuan yang dapat mengubah manusia menjadi binatang.
Setelah sampai di kerajaan, para dayang memberikan ramuan tersebut kedalam makanan para putri pada saat makan malam. Setelah makan para putri kembali ke kamar masing-masing. Keesokan paginya para putri tidak ada didalam kamar. Karena telah berubah menjadi binatang-binatang. Yurdiana menjadi Burung, Karmila menjadi Tupai, Novie menjadi Angsa, Zata menjadi Rusa, dan Andin menjadi Kelinci.
Setelah mendengar hal tersebut Raja Adlan dan Ratu Reni pun merasa sedih karena semua putrinya menjadi binatang. Karena takut kabar tersebut didengar oleh orang lain Raja Adlan memerintahkan Ketua Divisi Satu yaitu Dodi Siswanto dan Divisi Dua yaitu Dwi Rahmat untuk membuang putri-putrinya kedalam Dark Forest.
Setelah jauh, dan semakin jauh berjalan kedalam hutan. Cahaya pun susah menembusnya. Disanalah para putri dibuang. Dan kehidupan para putri sebagai binatang pun dimulai.
Seminggu kemudian…
Para pangeran berkelana kehutan untuk mencari daging hewan dan kayu bakar. Yunus yang ahli menembak sangat diandalkan oleh teman-temannya. Dia pun mencari mangsa untuk ditembak. Dan tiba-tiba ada seekor rusa betina yang menarik hatinya. Senapang pun diacungkan kearah rusa. Dan rusa itu pun tertembak di kakinya. Dengan segera rusa itu pun berlari terbirit-birit tanpa perlawanan menuju ke tempat persembunyiannya. Yunus dan kawan-kawan pun mengejarnya sampai akhir. Dan mereke menemukan persembunyian para putri-putri. Ternyata selama ini para putri tinggal bersama 7 kurcaci, yaitu Zakir si Kurcaci Merah, Nando si Kurcaci Ungu, Libra si Kurcaci Kuning, Kiki si Kurcaci Biru, Yova si Kurcaci Hitam, Yoghi si Kurcaci Orange, Sri Rahmawati si Kurcaci Pink. Mereka bertujuhlah yang selama ini membantu dan merawat para putri selama di hutan.
Tetapi pangeran-pangeran tidak tahu kalau itu para putri. Berkat bantuan para kurcacilah mereka mengetahui kalau binatang-binatang itu adalah para putri. Pertama para pangeran tidak yakin dengan argument para kurcaci. Tapi akhirnya mereka yakin sendiri. Lalu pangeran meminta izin kepada 7 kurcaci untuk membawa para putri ke rumah mereka. Setelah sampai dirumah, pangeran memikirkan cara mengembalikan para putri kesemula. Dan Mashudan seorang yang pintar menemukan cara untuk menyelamatkan tuan putri dengan cara meminta bantuan kepada 4 Peri di Taman Pelangi.
Akhirnya mereka pun pergi ke Taman Pelangi untuk menemui para Peri. Mereka adalah Eka si Peri Kehidupan, Sari si Peri Keindahan, Ameliza si Peri Kecantikan, dan Yepi si Peri Kecerdasan. Dengan segala cara para Peri membantu untuk mengembalikan putri-putri kesemula.Putri pun kembali menjadi putri yang cantik semula. Putri hanya bisa berubah dalam waktu 12 jam saja, lalu ia akan kembali menjadi binatang lagi. Karena hanya Eva si Nenek Sihir itu lah yang bisa mengembalikannya kesemula. Dan para peri memberitahu tempat persembunyian Nenek Sihir. Dengan segera mereka pun pergi Blank Forest di belahan bumi utara.
Setelah sampai di Blank Forest banyak rintangan yang mereka hadapi. Dan Kekuatan Super Jahar semuanya dapat dikendalikan. Akhirnya mereka menemukan tempat itu. Lalu dengan segera mereka mecari Si Nenek Sihir Eva, tapi usaha mereka sudah diketahui oleh Eva. Kemudian Habibi dengan kekuatannya bisa menyembunyikan diri. Mereka bersembunyi dari mata jahat penyihir.
Lalu mereka diam-diam masuk kedalam rumah penyihir, dan mereka melihat para dayang sedang mengobrol dengan penyihir. Dan mereka pun sekarang menyadari bahwa para dayang lah yang meracuni makanan putri.
Dengan segera Adi dengan kekuatan pikirannya dia masuk kedalam pikiran salah satu dayang yaitu Rina. Dengan tubuh Rina dia mencoba mencari informasi lebih dengan menanyakan kepada dayang-dayang yang lain. Dan ketahuan bahwa mereka juga berupaya untuk membunuh Raja Adlan dan Ratu Reni. Mendengar hal itu para putri sangat terkejut.
Lalu mereka pun menunjukkan wujudnya. Para dayang dan penyihir terkejut melihatnya. Lalu penyihir menyerang dengan kekuatannya, tapi di tangkis oleh kekuatan super Jahar. Lalu Yunus pun menembakkan jaring kepada para dayang dan dengan segera Mashudan dan Habibi pun membantu untuk mengikat dayang. Disisi lain Jahar dan Adi sibuk menyerang penyihir. Mereka memang tidak sebanding dengan kekuatan penyihir.
Para dayang dijaga oleh para putri agar tidak kabur. Setelah Yunus, Adi, dan Habibi selesai mengurusi para dayang mereka pun segera membantu Jahar dan Adi yang hampir mati. Dengan sekuat tenaga dan kemampuan istemewa mereka masing-masing mereka akhirnnya dapat melenyapkan penyihir. Dan penyihir pun musnah dan pangeran dan putri pun menang.
Mereka pun kembali ke istana, melihat anak-anak mereka selamat Raja Adlan dan Ratu Reni pun senang dan mereka merasa sedih karena sudah mengambil keputusan untuk membuang anak-anak mereka. Tetapi para putri sudah melupakannya. Raja dan Ratu pun berterima kasih kepada pangeran.
Setelah beberapa hari keadaan Twine Kingdom pun membaik dari faktor internal kerajaan. Raja dan Ratu pun memutuskan untuk menikahkan Putrinya dengan para pangeran. Jahar dengan Yurdiana, Mashudan dengan Karmila, Yunus dengan Zata, Adi dengan Novie, dan Habibi dengan Andini. Dan mereka hidup bahagia selamanya. Dan ini terjadi kenyataan di Twine Kingdom, Sekali untuk Selamanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar